Untuk pertama kalinya Inter Milano akhirnya menelan kekalahan di Seri A musim ini. Sang jawara bertahan ditunggangi oleh Lazio 1-3. Kata ditunggangi bukan perumpamaan, karena pemain Inter benar-benar ditunggangi oleh pemain Lazio.
Inter memang unggul duluan 1-0 lewat gol penalti Ivan Perisic gara-gara Nicolo Barella dijatuhkan di kotak terlarang. Sesuai peraturan dan undang-undang, kalau ada pelanggaran di kotak penalti maka dijatuhi hukuman penalti.
Ternyata, setelah dapat penalti Inter lupa dengan peraturan itu. Alessandro Bastoni malah ngeblok bola pakai tangan. Lazio pun dapat penalti yang sukses dikonversi Ciro Immobile.
Pada menit ke-81, Lazio berhasil membalikkan kedudukan memanfaatkan pemain Inter yang sedang terkapar. Mereka melakukan serangan balik, Immobile lalu melepaskan tendangan mendatar yang ditepis Samir Handanovic. Bola tepisan Handa lalu disambut enak oleh Luiz Felipe.
Gol ini sempat diprotes pemain-pemain Inter. Soalnya, Federico Dimarco memang sempat tergeletak dan pemain Lazio ogah membuang bola. Mungkin lagi kentang alias kena tanggung.
Pada masa injury time, Sergej Milinkovic-Savic sukses melebarkan jarak lewat gol sundulan dari tendangan bebas. Lazio pun menang dengan skor 3-1.
Drama belum berhenti. Pemain Lazio mendapat kartu merah setelah pertandingan berakhir. Ada-ada saja, laga udah usai malah minta kartu merah.
Gara-garanya, Felipe meledek pemain Inter, Joaquin Correa, dengan menungganginya. Correa tampak kaget dan tak nyaman. Hal ini membuat wasit mengeluarkan kartu merah karena menganggapnya pelanggaran atau memancing emosi lawan.
Sebenarnya, Felipe tidak maksud hati memancing emosi Correa. Soalnya, Correa memang sahabat dekat Felipe. Hanya momennya saja tidak tepat.
Usai dikartu merah, Felipe pun nanges.